WTC 2 merupakan gedung perkantoran yang disewakan beralamat di Jalan Sudirman di dalam komplek WTC Jakarta. Komplek WTC Sudirman Jakarta ini menawarkan berbagai fasilitas dan kelengkapan. Fasilitas tersebut diantaranya Masjid di dalam kompleks, restoran, area makan ruang terbuka, area taman rekreasional, pusat kebugaran, dan area untuk acara. Di dalam komplek WTC Sudirman Jakarta juga terdapat podium ritel di bawah tanah dengan berbagai macam pilihan cafe dan restoran yang menambahkan nuansa komunitas.
WTC 2 Sudirman adalah gedung perkantoran dengan lokasi yang sangat strategis terletak di persimpangan antara Jalan Sudirman dan Jalan Satrio. Stasiun MRT Jakarta Bendungan Hilir Jakarta terletak di Jalan Sudirman dan akses mudah di jangkau dari MRT Jakarta melalui pintu masuk baru untuk pejalan kaki. WTC 2 dekat dengan jalan layang Semanggi yang memberikan kemudahan akses ke tol bandara dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. WTC 2 Sudirman juga dapat diakses oleh TransJakarta. WTC 2 Sudirman berlokasi di pusat CBD Jakarta, banyak gedung komersial dan perumahan terletak di sekitarnya. Beberapa mall besar di Jakarta Selatan hanya 10 menit berkendara dari komplek WTC Sudirman ini.