Wisma Mulia 1 merupakan salah satu gedung perkantoran di kawasan Jakarta yang mempunyai Grade A dengan desain bangunan yang sangat berkelas. Gedung yang telah beroperasi sejak tahun 2003 ini berlokasi di Jalan Jenderal Gatot Subroto No. 42, Jakarta Selatan. Gedung ini telah dilengkapi dengan beragam teknologi modern di setiap fasilitas sehingga akan membuat setiap pekerja dapat dengan mudah melakukan pekerjaannya. Struktur bangunan gedung ini juga dirancang dengan sangat matang. Hal ini dapat dilihat dari betapa kokohnya bangunan ini walau hanya terlihat dari luarnya saja. Bangunan ini adalah gedung perkantoran yang sangat cocok bagi perusahaan besar yang menginginkan suasana perkantoran nyaman dan kondusif. Selain itu, gedung ini juga mempunyai lokasi yang sangat strategis.
Wisma Mulia 1 memiliki luas bangunan sekitar 100.000 meter persegi dengan 56 lantai yang mana di setiap lantainya memiliki luas mencapai 2.100 meter persegi. Gedung ini mempunyai berbagai fasilitas pendukung yang akan membuat pekerja semakin nyaman berada di dalam gedung. Adapun fasilitas yang tersedia antara lain adalah 26 unit lift yang terbagi ke dalam tiga zona, bank, ATM, restoran, kantin, jaringan internet, dan tentu saja sistem keamanan selama 24 jam penuh. Area parkir di gedung ini juga sangat luas dan dapat menampung hingga 1.800 unit kendaraan. Anda dapat dengan mudah mengakses Kantor Kedutaan Besar, Palm Courts Apartment, Balai Kartini, dan masih banyak lagi.
Kemudahan akses menuju gedung Wisma Mulia 1 dapat terlihat dari banyaknya alat transportasi yang dapat digunakan untuk pergi ke gedung ini. Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum. Beberapa kendaraan umum yang dapat Anda pilih antara lain adalah TransJakarta yang berhenti di Halte Gatot Subroto Jamsostek, bus kota dan angkutan umum, taksi konvensional, dan juga transportasi online yang kini sudah banyak beroperasi di sekitar gedung. Sejak awal berdiri, gedung ini telah banyak menarik perhatian perusahaan di Indonesia. Oleh karena itu, tidak heran jika gedung ini menjadi primadona.