Menara Jamsostek South Tower adalah salah satu gedung yang sudah dikenal lama oleh banyak orang. Gedung ini juga dianggap sebagai salah satu gedung yang bersahabat bagi seluruh pekerja yang berada di Ibukota. Lokasi gedung ini cukup strategis dengan harga kompetitif yang pastinya akan semakin menarik perhatian dari banyak orang khususnya para pebisnis yang sedang mencari lokasi tepat di pusat kota Jakarta. Fasilitas dalam dan Luar Gedung Menara Jamsostek South Tower.
Menara Jamsostek South Tower memiliki luas bangunan sekitar 55.577 meter persegi dan juga memiliki 25 lantai serta masuk ke dalam sebuah kategori gedung dengan Grade B. Ada banyak teknologi canggih yang ada di dalam gedung ini di setiap lantainya. Bahkan di gedung ini memiliki 15 lift yang memiliki kecepatan yang tinggi, disediakan pula service lift, adanya food court, mini market, ATM, bank.
Sedangkan untuk fasilitas di luar gedung dari Menara Jamsostek South Tower adalah akses mobilitas yang mudah bahkan jalur Layang Semanggi yang membuat siapa pun bisa mengakses secara langsung ke berbagai kawasan bisnis di sekitar jalur ini. Anda nantinya dapat mengakses jalur menuju kawasan SCBD, Sudirman, Jend. Gatot Subroto, dan juga Mampang Prapatan. Lokasi gedung ini pun menghadap ke salah satu gerbang tol Kuningan 1. Untuk beberapa kendaraan yang bisa digunakan pun bervariasi baik kendaraan umum baik Trans Jakarta.