Menara Bidakara 1 adalah salah satu gedung yang cukup bersahabat untuk siapa pun yang akan membangun sebuah usaha khususnya di Jakarta. Gedung ini memiliki banyak keunggulan yang bahkan bisa dijangkau dengan mudah. Apalagi gedung ini dibangun di kawasan central business district yang ada di Jakarta. Bangunan ini berlokasi di area yang nyaman dengan tampilan dan desain gedung mewah yang mampu memanjakan mata siapa saja yang berada di dalam gedung ini.
Fasilitas Menarik di Gedung Menara Bidakara 1
Menara Bidakara 1 ini memiliki luas bangunan yang mencapai 28.000 meter persegi dan juga memiliki 22 lantai dengan berbagai fasilitas pendukung yang ada di dalamnya. Baik adanya 5 lift yang terbagi atas 3 zone baik low zone, mid zone dan juga high zone. Kemudian ada juga service lift, kantin, ATM, bank, mini market, bahkan tidak lupa pastinya menyediakan sistem keamanan terjamin selama 24 jam non-stop. Selain itu, gedung ini juga menyediakan beberapa pusat kesehatan yang ada di dalam kantor, adanya hall untuk mengadakan berbagai acara, kantin, coffee shop, dan gedung ini juga memiliki lobby serta area parkir yang luas. Untuk area parkirnya saja, gedung ini bisa memuat hingga 1.200 kendaraan yang akan dijamin keamanannya.
Sebagai kawasan pusat district business, gedung Menara Bidakara 1 ini juga bisa diakses dengan mudah untuk menuju ke beberapa jalur baik ke jalur Rasuna Said, jalur Pasar Minggu, jalur Tebet, jalur Sudirman, dan juga sejumlah pusat bisnis yang ada di sekitarnya cukup membantu berjalannya kegiatan operasional perusahaan. Selain itu, ada beberapa pilihan transportasi yang ada di sekitar gedung ini baik adanya Trans Jakarta menuju ke Halte Pancoran Barat dan Halte Pancoran Tugu, kemudian tersedianya bus mini seperti Metro Mini, Mayasari Bakti, Kopaja dan juga Agung Bhakti. Bahkan Anda bisa mengakses kendaraan dengan mudah ke gedung ini atau bangunan lain di sekitarnya menggunakan taksi baik taksi konvensional maupun transportasi online.